Rabu, 27 November 2013

ARTIS KOREA DI HUKUM SETELAH OPLAS

3 Artis Korea Dihukum Setelah Bedah Plastik

Park Si Yeon, Lee Seung Yeon, dan Jang Mi In Ae (asianjunkie.com) 
Park Si Yeon, Lee Seung Yeon, dan Jang Mi In Ae
   
    Tiga selebritas Korea Selatan—termasuk di antaranya Park Si-Yeon, artis top mantan Miss Korea Selatan 2000 yang membintangi beberapa film di Negeri Ginseng itu—telah dijatuhi hukuman penjara. Ketiga artis tersebut secara ilegal telah mengonsumsi psikotropika demi perawatan rutin setelah menjalani bedah plastik.
Seperti dikutip Kantor Berita Antara dari OANA, Selasa (26/11/2013), pengadilan distrik pusat di Seoul menghukum Park dan dua rekannya, Jang Mi-Inae dan Lee Seung Yeun, dengan lama kurungan 8 bulan, dan ditangguhkan selama 2 tahun karena telah menyalahgunakan obat untuk alasan lain selain yang telah ditetapkan.
Peranti yang digunakan untuk anestesi intravena dan umumnya menggunakan propofol. (rosari-anestesi.blogspot.com)
Peranti yang digunakan untuk anestesi intravena dan umumnya menggunakan propofol.
Para artis tersebut dinyatakan bersalah ketika menjalani perawatan di rumah sakit bedah plastik di Gangnam. Terkait dengan operasi bedah plastik itu, mereka menggunakan obat bermuatan psikotropika tersebut untuk perawatan rutin.
“Para terdakwa sering diberikan propofol sekali atau dua kali dalam sepekan, jauh sebelum propofol diklasifikasikan sebagai obat psikotropika. Pengadilan menganggap bahwa mereka sudah kecanduan obat. Pengadilan juga memerintahkan 3 artis tersebut membayar denda hingga 5,5 juta won [sekitar Rp60 juta},” ujar Hakim Senior Sung Soo-Je dalam putusannya.
Sebelumnya, bintang pop asal Amerika Serikat Michael Jacson meninggal dunia setelah overdosis propofol, anestesi kuat yang biasa ia gunakan untuk operasi rutinnya. Para ahli mengatakan bahaya penyalahgunaan propofol yang dapat dengan cepat memepengaruhi sistem tubuh. Propofol biasa disebut juga dengan cairan susu kerena memiliki warna yang mirip dengan susu.

L Infinite dan Kim Do Yeon Pacaran


Woolim Entertainment selaku manajemen keartisan boy band  Korea Selatan Infinite akhirnya mengonfirmasi kabar pacaran Myung-soo atau yang biasa disapa L—salah satu personel Infinite—dengan Kim Do Yeo. Sebelumnya, Woolim Entertainment sempat menyangkal kabar tersebut.
Seperti diberitakan Soompi, Senin (25/11/2013), Woolim Entertainment menegaskan bahwa L memang telah berkencan dengan Kim Do Yeon. Perwakilan dari Woolim Entertainment mengatakan, “L telah menjalin hubungan selama empat bulan dengan gadis yang telah diberitakan pada September 2013 lalu. Pada saat itu, pihak manajemen ingin melindungi artis, sehingga terpaksa harus menyembunyikannya.”
Wolim Entertainment juga mengungkapkan permohonan maaf karena berusaha menyembunyikan fakta tersebut. “Kami tulus meminta maaf tentang hal ini. Ketika rumor itu mulai berembus September lalu, mereka disibukkan dengan tur dunia yang mereka jalani. Kami ingin jika L, pacarnya dan para penggemar tak terluka oleh masalah ini.”
Pernyataan resmi ini muncul setelah Kim Do Yeon mem-posting di Twitter-nya yang mengatakan bahwa dia tak bisa lagi menangani pro dan kontra yang berembus di Internet mengenai kedekatan mereka pada September lalu.

HIDUNG MINZY 2NE1 HASIL OPLAS

Minzy 2Ne1 (soompi.com)
Solopos.com, SOLO — Beberapa waktu lalu terdapat spekulasi tentang anggota girl band Korea Selatan 2Ne1, Gong Minji atau yang biasa disapa Minzy, telah melakukan operasi plastik. Seperti diberitakan Solopos.com, anggapan ini muncul setelah netizen atau para warga dunia maya menunjukkan beberapa foto Minzy yang tampak berbeda dengan masa lalunya.
Seperti dikutip oleh laman hiburan Korea Selatan Soompi, Selasa (26/11/2013), awalnya pihak manajemen membantah bahwa Minzy telah melakukan operasi plastik. Mereka mengklaim Minzy hanya semakin terlihat cantik saat ia berkembang menjadi wanita muda.
Setelah beberapa hari berita tersebut beredar, ternyata Minzy mengakui bahwa dirinya memang melakukan operasi plastik pada hidungnya. Ia mengatakan kepada Kantor Berita Osen,
“Telah banyak berita yang beredar bahwa saya telah berubah. Saya bukan tipe orang yang senang menyembunyikan sesuatu, jadi saya ingin agar masalah ini cepat selesai. Sejak lama saya menderita karena rhinitis yang saya alami. Ketika saya ke rumah sakit, dokter mengatakan saya memerlukan operasi plastik karena hidung saya bengkok ke arah depan,” ungkap Minzy.
Tentang operasi itu sendiri, maknae atau personel termuda girl band 2Ne1 ini mengatakan, “Karena saya belum pernah menjalani operasi sebelumnya, saya khawatir. Ibu saya menyarankan bahwa memang sudah seharusnya saya operasi untuk meluruskan hidung saya. Jadi saya sangat khawatir tentang hal itu.”
Minzy juga khawatir mengenai respon CEO-nya Yang Hyun Suk. Dia pikir pasti akan menentang itu. Namun ketika Minzy menjelaskan masalahnya tersebut, sang CEO justru menyerankan untuk mengikuti saran ibunya. Setelah mengumpulkan keberanian, akhirnya Minzy memutuskan untuk mengopersai hidungnya.
 Minzy 2Ne1 (soompi.com)
Solopos.com, SOLO — Beberapa waktu lalu terdapat spekulasi tentang anggota girl band Korea Selatan 2Ne1, Gong Minji atau yang biasa disapa Minzy, telah melakukan operasi plastik. Seperti diberitakan Solopos.com, anggapan ini muncul setelah netizen atau para warga dunia maya menunjukkan beberapa foto Minzy yang tampak berbeda dengan masa lalunya.
Seperti dikutip oleh laman hiburan Korea Selatan Soompi, Selasa (26/11/2013), awalnya pihak manajemen membantah bahwa Minzy telah melakukan operasi plastik. Mereka mengklaim Minzy hanya semakin terlihat cantik saat ia berkembang menjadi wanita muda.
Setelah beberapa hari berita tersebut beredar, ternyata Minzy mengakui bahwa dirinya memang melakukan operasi plastik pada hidungnya. Ia mengatakan kepada Kantor Berita Osen,
“Telah banyak berita yang beredar bahwa saya telah berubah. Saya bukan tipe orang yang senang menyembunyikan sesuatu, jadi saya ingin agar masalah ini cepat selesai. Sejak lama saya menderita karena rhinitis yang saya alami. Ketika saya ke rumah sakit, dokter mengatakan saya memerlukan operasi plastik karena hidung saya bengkok ke arah depan,” ungkap Minzy.
Tentang operasi itu sendiri, maknae atau personel termuda girl band 2Ne1 ini mengatakan, “Karena saya belum pernah menjalani operasi sebelumnya, saya khawatir. Ibu saya menyarankan bahwa memang sudah seharusnya saya operasi untuk meluruskan hidung saya. Jadi saya sangat khawatir tentang hal itu.”
Minzy juga khawatir mengenai respon CEO-nya Yang Hyun Suk. Dia pikir pasti akan menentang itu. Namun ketika Minzy menjelaskan masalahnya tersebut, sang CEO justru menyerankan untuk mengikuti saran ibunya. Setelah mengumpulkan keberanian, akhirnya Minzy memutuskan untuk mengopersai hidungnya.

Minggu, 24 November 2013

ANGGOTA BOYBAND K-POP YANG SERING TERLUPAKAN

Anggota Boyband K-pop yang Sering Terlupakan


Anggota boyband yang sering terlupakan, Youngjae BAP
REPUBLIKA.CO.ID, SEOUL -- Ada sebuah fenomena dalam sebuah grup girlband atau boyband di Korea Selatan, yaitu popularitas masing-masing anggota yang berbeda. Terkadang, di dalam sebuah grup, penonton atau penggemar hanya fokus pada salah satu anggota yang mereka suka, khususnya seorang pimpinan (leader) atau anggota termuda (maknae).

Karena hal itu, sering kali anggota lainnya terlupakan dan rasanya sangat berat menjadi pihak yang tidak dipilih oleh orang lain.

Meski demikian, anggota yang sering terlupakan tersebut masih punya alasan kuat kalau mereka juga layak dicintai dan diidolakan secara pribadi di dalam grup.
ROLers, mari kita lihat anggota boyband yang sering terlupakan di dalam kelompoknya, namun mereka sesungguhnya memiliki sisi menakjubkan, bahkan bisa sejajar atau lebih hebat dari anggota lainnya,







1. Youngjae 'BAP'
BAP alias Best Absolute Perfect adalah salah satu kelompok pendatang baru )rookie) terpanas tahun ini. Namun, sayangnya orang-orang hanya terfokus pada Yongguk (leader) dan Zelo (Maknae). Tidakkah anda tahu? Youngjae memiliki suara yang bagus. Dia juga punya bibir puckery dan mata yang indah.






2. Seungri 'BigBang'
Seungri memang anggota termuda (maknae) di BigBang. Namun, dia tidak menerima jenis cinta dan kekaguman yang setara dengan keempat anggota lainnya, khususnya G Dragon, TOP, dan Taeyang. Orang-orang juga lebih menyukai kepribadian Daesung. Meskipun Seungri belum memiliki karier secemerlang empat anggota lainnya, namun satu hal yang selalu dimiliki Seungri, yaitu selera humornya yang tinggi. Dia adalah anak yang lucu.




3. Sungyeol 'Infinite'
Sungyeol tidak seberuntung L yang begitu dipuja-puji dalam grup Infinite. Tapi banyak yang lupa bahwa Sungyeol ternyata berbakat dan jago akting.